Kamis, Mei 9, 2024
30.1 C
Indramayu
BerandaDaerahAkhir Tahun, Pertamina RU VI Balongan Gelar Refleksi dan Santunan

Akhir Tahun, Pertamina RU VI Balongan Gelar Refleksi dan Santunan

spot_img

Sekbernews.id – INDRAMAYU Menjelang akhir tahun, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan menggelar serangkaian kegiatan muhasabah, doa bersama, dan pemberian santunan bagi anak yatim.

Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Baituzzakah Pertamina (Bazma) dan Badan Dakwah Islam (BDI) RU VI, yang berlangsung di Masjid Sabilul Muttaqin Perumahan Pertamina Bumi Patra, Kamis (28/12/2023).

Muhasabah, sebagai bentuk introspeksi diri, menjadi fokus kegiatan ini, di mana Manager General Support PT KPI RU VI Balongan, Muhammad Anis, mewakili General Manager, menyampaikan tujuan dari acara ini.

“Muhasabah ini menjadi sarana untuk merefleksikan segala kegiatan yang telah dilakukan, agar dapat menjadi bahan renungan, mengidentifikasi kesalahan, dan menghindari kekhilafan di masa mendatang,” ujar Anis.

Selain sebagai sarana introspeksi, kegiatan ini juga menjadi wujud rasa syukur dan harapan akan kelancaran operasional Kilang Pertamina Balongan dalam menyediakan Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk kebutuhan nasional.

“Kami berharap, melalui Muhasabah dan Doa Bersama ini, membawa keberkahan bagi kita semua,” tambah Anis.

Dalam rangkaian kegiatan ini, terdapat juga pemberian santunan kepada anak yatim yang tinggal di sekitar Kilang Balongan. Ketua Umum Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan (SP-PBB), Wawan Darmawan, hadir dan mengingatkan para pekerja untuk terus mendoakan kelancaran operasional serta keselamatan bagi semua pekerja di tahun mendatang.

Selain kegiatan tersebut, Area Manager Communication Relation and CSR RU VI Balongan, Mohamad Zulkifli, juga menyinggung bahwa pada awal Desember 2023, RU VI telah menyalurkan santunan sebesar 100 juta rupiah kepada 500 anak yatim dan dhuafa di sekitar Indramayu.

“Kami berharap kepedulian ini memberikan manfaat bagi anak yatim sambil mendoakan kelancaran operasional Kilang Balongan,” tutur Zulkifli.

Dalam aspek keagamaan, acara ini dipimpin oleh Ustad Rizki Tamami dari Jakarta, yang bertindak sebagai penceramah sekaligus pemimpin doa bersama. Acara ini menjadi momentum untuk merangkai rasa syukur, introspeksi, dan doa, sekaligus menegaskan komitmen Kilang Pertamina Balongan dalam berkontribusi kepada masyarakat sekitar serta kelancaran operasional ke depan.

Ikuti Sekbernews.id di Google News.

Edyhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita daerah di seluruh Indonesia.
Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terkini