Jumat, Mei 10, 2024
28 C
Indramayu
BerandaDaerahPeringati Hari Ibu, Srikandi RU VI dan SP-PBB Gelar Talk Show

Peringati Hari Ibu, Srikandi RU VI dan SP-PBB Gelar Talk Show

spot_img

Sekbernews.id – INDRAMAYU PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) merayakan Hari Ibu Nasional ke-95 dengan menggelar sebuah Talk Show yang berlangsung di Gedung PWP, Perumahan Bumipatra, Indramayu, Jum’at (22/12/2023).

Acara tersebut bertajuk “Women in Energy: Balancing Multiple Roles of Women in Oil & Gas Industry” dan diselenggarakan oleh Srikandi (Pekerja Wanita) RU VI serta Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan (SP-PBB).

Pada acara yang berlangsung dalam rangkaian peringatan Hari Ibu ini, beberapa narasumber terkemuka turut hadir, termasuk Ibu Rukmi Hardi Hartini, mantan Direktur Pengolahan dan Direktur SDM PT Pertamina (Persero), serta Dewi Kurnia Salwa, VP HC PT KPI. Acara ini dimoderatori oleh Devi Andarwani, Section Head Planning & Scheduling RU VI.

Srikandi RU VI didorong untuk berani menyampaikan aspirasi, gagasan, serta ide-ide untuk kemajuan perusahaan, seiring dengan tema nasional hari ibu, “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”.

General Manager RU VI, Sugeng Firmanto, memperjelas komitmen untuk memberikan kesempatan yang sama bagi Pekerja Wanita dalam pengambilan keputusan serta pengembangan karir di RU VI.

“Melalui momentum Hari Ibu ini, kami berharap agar Srikandi RU VI semakin termotivasi untuk berkontribusi lebih dalam menghasilkan karya yang bermanfaat bagi PT KPI,” ungkap Sugeng.

Sementara itu, Ketua Umum SP-PBB, Wawan Darmawan, menekankan pentingnya peran Srikandi RU VI dalam melengkapi keberagaman di RU VI. “SP-PBB senantiasa mendukung aspirasi dan pengembangan diri bagi seluruh pekerja, termasuk Pekerja Wanita,” katanya.

Astri Agustiana Sari, Section Head Refinery Planning dan Ketua Srikandi RU VI, menyampaikan bahwa saat ini Pekerja Perempuan hanya sekitar 4% dari total Pekerja RU VI. Ia berharap agar ke depannya akan ada peningkatan jumlah Pekerja Perempuan di lingkungan PT KPI untuk membuka ruang diskusi yang lebih luas.

Dalam sesi talk show, Ibu Rukmi Hardi Hartini menjelaskan kelebihan perempuan dalam memiliki pola pikir terstruktur, ketelitian, serta potensi untuk menjadi pemimpin. Dewi Kurnia Salwa juga membagikan tips bagi Srikandi RU VI dalam mencapai keseimbangan antara kehidupan dan pekerjaan.

“Keseimbangan dapat tercapai dengan menciptakan kesepakatan dalam keluarga, serta menjadikan kebahagiaan dan kebanggaan sebagai hal yang utama,” ungkapnya.

Acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi Srikandi RU VI untuk terus meningkatkan karir mereka sejalan dengan tanggung jawab sebagai Ibu Rumah Tangga.

Ikuti Sekbernews.id di Google News.

Edyhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita daerah di seluruh Indonesia.
Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terkini