Kamis, Mei 9, 2024
30 C
Indramayu
BerandaDaerahNaik Becak dan Singa Depok, PDI Perjuangan Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU...

Naik Becak dan Singa Depok, PDI Perjuangan Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU Indramayu

spot_img

Sekbernews.id – INDRAMAYU Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Indramayu hari ini (11/5/2023) resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Indramayu.

Dengan seragam serba merah, diiringi parade becak dan kesenian singa depok, PDI Perjuangan resmi memulai kompetisi untuk Pileg 2024.

Becak dan seni singa depok, menurut Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu, Sirojudin, dilibatkan demi menggerakkan ekonomi rakyat.

Sirojudin juga menyebut pihaknya membawa 50 orang bacaleg berikut kelengkapan berkasnya. Jumlah tersebut mengisi seluruh dapil di Kabupaten Indramayu.

Dengan jumlah tersebut, PDI Perjuangan berharap bisa merebut 15 kursi di DPRD Kabupaten Indramayu. Dan Sirojudin menyebut target itu realistis.

“Target itu realistis dengan kondisi sekarang,” ungkapnya.

Sebelumnya, PDI Perjuangan hanya memiliki 7 kursi di DPRD Indramayu. Namun dengan mendudukkan kader di eksekutif, target 15 kursi dinilainya cukup realistis.

“Kebanyakan wajah baru, namun incumbent masuk semua,” jelasnya.

Pendaftaran bacaleg PDI Perjuangan Indramayu ke KPU ini dilakukan serentak dari mulai pusat dan daerah pada tanggal yang sama.

Ikuti Sekbernews.id di Google News.

Duljanihttp://sekbernews.id
Redaktur yang menulis artikel berbagai topik di Sekbernews.id.
Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terkini