Jumat, Mei 10, 2024
28 C
Indramayu
BerandaDaerahBupati Nina Salurkan Rp539 Juta Dana ZIS untuk Kecamatan Wilayah I

Bupati Nina Salurkan Rp539 Juta Dana ZIS untuk Kecamatan Wilayah I

spot_img

Sekbernews.id – INDRAMAYU Bupati Indramayu, Nina Agustina, menyalurkan lebih dari setengah miliar rupiah dana Zakat Infak dan Shodaqoh (ZIS) untuk kecamatan wilayah I.

Dana tersebut disalurkan untuk para mustahik yang berada di Kecamatan Indramayu, Arahan, Cantigi, Sindang, Pasekan, dan Balongan.

Penyaluran itu dilakukan Bupati Nina Agustina secara simbolis di halaman Balai Desa Plumbon, Kecamatan Indramayu, pada Jum’at (14/4/2023).

Secara rinci, dana ZIS yang disalurkan untuk kecamatan wilayah I sebesar Rp539.500.000 yang meliputi Rp332.000.000 dan bantuan siswa Rp217.500.000.

Bupati Nina, melalui Asda Jajang Sudrajat, merinci penerima bantuan ini. Menurutnya bantuan berupa paket sembako ini ini diberikan untuk imam masjid, guru ngaji, dan marbot masjid, serta santunan kepada yatim piatu.

Lebih lanjut Jajang mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menunaikan kewajiban zakat, infak, dan sedekahnya.

Ia berharap agar mereka yang belum menunaikan kewajiban itu, segera memenuhinya di Baznas Kabupaten maupun Unit Pengumpul Zakat (UPZ) terdekat.

“Zakat, infaq, dan sedekah ini sangat membantu saudara-saudara kita yang berhak,” terang Jajang.

Ia berharap dengan ZIS tersebut bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam mengatasi kemiskinan agar terwujud Indramayu yang Bermartabat.

Ikuti Sekbernews.id di Google News.

Duljanihttp://sekbernews.id
Redaktur yang menulis artikel berbagai topik di Sekbernews.id.
Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terkini