Kamis, Mei 9, 2024
30.1 C
Indramayu
BerandaDaerahUnggah Story Editan Megawati Pakai Bikini, Pegawai PDAM Indramayu Dipolisikan

Unggah Story Editan Megawati Pakai Bikini, Pegawai PDAM Indramayu Dipolisikan

spot_img

Sekbernews.id – INDRAMAYU Seorang pegawai dari Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Darma Ayu, Kabupaten Indramayu, dikabarkan menjadi sorotan.

Oknum pegawai itu disorot setelah diduga mengunggah foto presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri, yang diedit mengenakan pakaian bikini pada story WhatsApp-nya. Foto tersebut langsung menyebar di kalangan pegawai Perumdam Tirta Darma Ayu dan masyarakat umum.

Menurut informasi yang dihimpun, oknum pegawai berinisial S, yang bertugas di kantor cabang Perumdam Indramayu, menjadi pelaku pengunggahan konten tak pantas tersebut. Direktur Utama Perumdam Tirta Darma Ayu Indramayu, Ady Setiawan, menyatakan bahwa pihaknya mengetahui informasi ini dari masyarakat dan beberapa pegawai setempat.

“Melihat postingan itu, yang pertama saya prihatin dan mohon maaf apabila itu telah menimbulkan keresahan,” ujar Ady saat ditemui di Kantor Perumdam Tirta Darma Ayu pada Selasa (16/1/2024) malam.

Ady Setiawan juga menambahkan bahwa, menurut klarifikasi dari pegawai yang bersangkutan, unggahan tersebut muncul karena akun WhatsApp-nya diduga diretas.

Namun, pihak manajemen Perumdam tetap melaporkan oknum pegawai tersebut ke Polres Indramayu untuk memastikan apakah postingan konten pornografi tersebut benar dilakukan oleh pegawai tersebut.

“Kami melaporkan kepada aparat yang memiliki kompetensi dan kewenangan untuk melacak jejak digital tersebut, yaitu Kepolisian Negara Republik Indonesia,” tegas Ady.

Selain melaporkan ke polisi, manajemen Perumdam juga telah mengambil tindakan non-aktif terhadap oknum pegawai tersebut.

“S terhitung mulai hari ini kita non-aktifkan. Dan apabila memang itu benar dilakukan, maka kami mengutuk betul dan akan memberikan sanksi pemecatan permanen serta akan kita proses secara hukum,” ungkap Ady.

Manajemen Perumdam Tirta Darma Ayu Indramayu juga mengimbau kepada seluruh pegawainya untuk bersikap netral, terutama dalam situasi politik yang sedang berlangsung. Dengan adanya tahun politik, Ady menekankan pentingnya menjaga netralitas, terutama dalam menghadapi pemilihan legislatif dan presiden.

Ikuti Sekbernews.id di Google News.

Edyhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita daerah di seluruh Indonesia.
Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terkini