Monday, November 25, 2024
HomeBisnisHindari Penipuan, Penumpang Wajib Beli Tiket Kereta Cepat Whoosh dari Saluran Resmi

Hindari Penipuan, Penumpang Wajib Beli Tiket Kereta Cepat Whoosh dari Saluran Resmi

Sekbernews.id – JAKARTA PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mengeluarkan imbauan kepada masyarakat, khususnya calon penumpang Kereta Cepat Whoosh, untuk membeli tiket hanya melalui saluran resmi. Langkah ini diambil untuk mengantisipasi adanya penipuan dalam pemesanan tiket.

Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, menekankan pentingnya menggunakan saluran resmi yang telah disediakan oleh KCIC.

“Kami telah menyediakan sejumlah saluran resmi untuk pembelian tiket, seperti aplikasi Whoosh Kereta Cepat, situs ticket.kcic.co.id, Ticket Vending Machine, dan loket resmi di stasiun. Tujuan kami adalah memudahkan masyarakat dalam mendapatkan tiket Kereta Cepat Whoosh dan meningkatkan kualitas layanan,” ujar Eva Chairunisa dalam pernyataannya di Jakarta, Minggu (19/11/2023).

Kasus penipuan yang terjadi belakangan ini menjadi pemicu bagi KCIC untuk mengeluarkan imbauan ini. Sejumlah calon penumpang mengalami kejadian tidak menyenangkan saat mencoba melakukan penukaran tiket yang dibeli melalui aplikasi tidak resmi.

“Terdapat kasus di mana nama penumpang tidak terdaftar di sistem kami, dan tidak ada transaksi pembelian tiket atas nama tersebut. Untuk itu, kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul akibat transaksi di luar saluran resmi,” lanjut Eva.

Tiket Kereta Cepat Whoosh dapat dipesan mulai H-7 sebelum tanggal keberangkatan. Selain melalui saluran resmi KCIC, tiket juga tersedia di aplikasi mitra seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, dan BRImo.

KCIC juga menghadirkan layanan informasi resmi yang dapat diakses melalui berbagai kanal, termasuk customer service di stasiun, email, telepon, website resmi kcic.co.id, serta sosial media resmi KCIC.

Eva Chairunisa menambahkan, KCIC mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan teliti dalam menerima informasi terkait tiket Kereta Cepat Whoosh.

“Jika masyarakat menemukan adanya situs atau pihak yang menawarkan penjualan tiket secara ilegal, kami memohon agar segera dilaporkan kepada kami untuk tindakan lanjut,” tutupnya.

Basnursyahhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita nasional, pemerintahan, serta politik.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru