Tuesday, November 26, 2024
HomePeristiwaBRI Liga 1: 3 Gelandang Maung Bandung Jadi Ancaman Bagi Madura United

BRI Liga 1: 3 Gelandang Maung Bandung Jadi Ancaman Bagi Madura United

Reporter : Mulyana

sekbernews.idDENPASAR  Persib Bandung akan melakoni laga kontra Madura United pada pekan ke 31 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Minggu 13 Maret 2022. Maung Bandung mengusung misi tiga poin.

Persib membutuhkan kemenangan demi membuka kans menuju tangga juara BRI Liga 1. Persib tengah bersaing ketat dengan Bali United yang kini menghuni puncak klasemen.

Pada laga nanti Persib dipastikan tanpa diperkuat dua pilarnya, Marc Klok dan Febri Hariyadi. Kedua pemain ini terpaksa absen lantaran sanksi akumulasi kartu kuning.

“Yang harus kami lakukan adalah fokus pada tim sendiri, karena kami punya dua pemain yang terkena akumulasi kartu kuning, Febri dan Marc,”ujar Pelatih Persib, Robert Alberts dalam jumpa pers, Sabtu 12 Maret 2022. (Dilansir Bola.com)

BACA JUGA : BRI Liga 1: Awas! Maung Bandung Bisa Terpeleset Hadapi Madura United

047767500 1635846497 018473000 1634915054 a20211022BL Persib Bandung vs PSS Sleman Babak 2 11
(Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Absennya Marc Klok dan Febri Hariyadi sepertinya tidak akan berpengaruh banyak terhadap kekuatan tim. Pasalnya, Skuad Maung Bandung punya kedalaman yang cukup mumpuni.

Khusus Marc Klok, pelatih Robert Alberts kemungkinan akan memasang Dedi Kusnandar sebagai pengganti. Dedi akan berduet dengan Mohammed Rashid di lini tengah Persib Bandung.

Bukan kali pertama Robert Alberts menempatkan Dedi dan Rashid di lini tengah. Kedua pemain ini sempat diduetkan dalam beberapa pertandingan di BRI Liga 1.

Terbaru, Dado dan Rashid main bersama ketika Persib berhadapan dengan Persela Lamongan dipekan 27 BRI Liga 1. Dalam laga ini, Persib bermain imbang 1-1.

Dado sapaan akrab Dedi Kusnandar memang punya gaya main berbeda dengan Rashid. Dado berperan sebagai gelandang bertahan yang bertugas memutus aliran bola tim lawan.

Sedangkan Rashid lebih banyak membantu penyerangan. Makanya tak heran, Rashid telah menyumbangkan 6 gol dan 2 assist dari 24 penampilan bersama Persib Bandung.

Selain itu, Persib juga memiliki Beckham Putra Nugraha. Gelandang serang berusia 20 tahun ini selalu memberikan warna berbeda terhadap permainan Persib.

BACA JUGA : BRI Liga 1: Persib, Robert Albert Minta Skuadnya Ekstra Waspada Hadapi Madura United

049484200 1632987468 018546900 1632017118 20210918IQ Bali United Vs Persib Bandung 08
 (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Beckham dikenal sebagai pemain yang lincah dan handal dalam memberikan umpan terobosan. Dia bisa jadi penyambung aliran bola dari lini tengah ke depan.

Sejauh ini, Beckham telah mencatatkan 20 penampilan bersama Maung Bandung. Dari 20 laga, adik kandung Gian Zola tersebut sukses mencetak 4 gol dan 3 assist.

(foto : Bola.com/Bagaskara Lazuardi/M.Iqbal Ichsan)

Editor : L. Darsono

Duljanihttp://sekbernews.id
Redaktur yang menulis,mengedit,dan menerbitkan artikel berbagai topik di Sekbernews.id.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru