Monday, November 25, 2024
HomePolitikProfil Daniel Mutaqien Syafiuddin, Tokoh Golkar Indramayu yang Siap Maju di Pilkada...

Profil Daniel Mutaqien Syafiuddin, Tokoh Golkar Indramayu yang Siap Maju di Pilkada 2024

Sekbernews.id – INDRAMAYU Satu nama yang ditunggu-tunggu publik Indramayu dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Indramayu adalah Daniel Mutaqien Syafiudin.

Daniel menjadi bahan perbincangan di berbagai tempat, mengingat potensinya dalam menantang petahana Bupati Indramayu, Nina Agustina, cukup besar. Ia sempat kalah dalam Pilkada sebelumnya, namun mampu come back dengan hasil gemilang.

Daniel kembali menjajal popularitas dan elektabilitasnya dalam Pemilu 2024 kemarin dengan mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari Dapil Jawa Barat VIII. Ia berhasil come back dengan menyumbang 89.361 suara untuk 422.677 suara Partai Golkar di Dapil ini.

Dalam pernyataan di video singkatnya yang dikirim kepada media ini, Sabtu (8/6/2024) malam tadi, Daniel menyatakan siap maju jika DPP Partai Golkar menugaskan dirinya kembali. Namun saat ini ia masih menunggu keputusan tersebut.

Profil Daniel Mutaqien Syafiuddin

Daniel Mutaqien lahir di Indramayu pada 30 September 1981. Darah politisi diwarisi dari ayahnya yang merupakan mantan Bupati Indramayu dua periode (2000 – 2010), yakni Irianto Mahfud Sidiq Syafiuddin (alm). Ibunya, Anna Sophanah, juga pernah menjabat sebagai Bupati Indramayu selama dua periode dari tahun 2010 hingga 2018.

Riwayat pendidikannya dimulai ketika sekolah di SDN III Paoman, SMPN 2 Indramayu, dan SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta. Selepas sekolah, ia melanjutkannya ke Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Jurusan Teknik Sipil di Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.

Suami dari Ridha Triana ini menduduki berbagai posisi mentereng di berbagai organisasi, baik partai, ormas, maupun organisasi komunitas. Saat ini Daniel menduduki jabatan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Barat.

Saat ini publik Indramayu kembali menantikan kiprah Daniel Mutaqien dalam kontestasi Pilkada. Jika Daniel kembali, ia bakal mengembalikan trah “Rangdu Gede” dalam memimpin Indramayu.

Dengan modal kekuatan Partai Golkar yang masih memenangi Pemilu 2024 di Indramayu dengan 233.611 suara dan mendapatkan 14 kursi di DPRD Indramayu, upaya Daniel boleh jadi bakal berjalan mulus.

Berita Terkait

terbaru