Monday, November 25, 2024
HomeDuniaMahfud MD Terima Kunjungan Kehormatan Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok

Mahfud MD Terima Kunjungan Kehormatan Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok

sekbernews.id-JAKARTA Menko Polhukam,Moh.Mahfud MD menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Yang Mulia Mr. Lu Kang,Selasa 19 April 2020.

Moh.Mahfud MD, mengucapkan selamat atas penugasan Duta Besar Lu Kang di Indonesia dan berharap hubungan Indonesia dan RRT akan semakin meningkat

Menko Polhukam,Moh.Mahfud MD mengatakan, Ia berdiskusi dalam suasana akrab dan bertukar pandangan mengenai berbagai isu yang menjadi perhatian bersama. Kami menggarisbawahi sejumlah kerja sama yang sudah berjalan baik, khususnya di bidang politik, hukum, dan keamanan. Kedua negara merupakan negara besar di kawasan dan memiliki peran geopolitik yang strategis,”katanya

Selain itu, hubungan diplomatik Indonesia dan RRT telah terjalin sejak tahun 1950. Hubungan baik kedua negara telah mengalami peningkatan status dari Kemitraan Strategis menjadi Kemitraan Strategis Komprehensif pasca kunjungan Presiden RRT ke Indonesia tahun 2013. Kemitraan ini membuka potensi kemitraan yang saling menguntungkan di berbagai bidang untuk kemakmuran kedua negara.”tegas Moh.Mahfud Md

Duljanihttp://sekbernews.id
Redaktur yang menulis,mengedit,dan menerbitkan artikel berbagai topik di Sekbernews.id.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru