Tuesday, November 26, 2024
HomeDaerahKirmir Cipamolakan Jebol, Satu Warga Tewas dan Tiga Lainnya Terluka

Kirmir Cipamolakan Jebol, Satu Warga Tewas dan Tiga Lainnya Terluka

Sekbernews.id – BANDUNG Tragedi ambruknya kirmir atau tembok pembatas sungai terjadi di Kali Cipamokolan, Gang Babakan Cihapit, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat. Kejadian yang berlangsung pada Jumat (17/11/2023) ini menyebabkan satu korban meninggal dan beberapa lainnya terluka.

Kepala Seksi Penyelamatan Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, John Erwin, melaporkan bahwa insiden tersebut terjadi sekitar pukul 16.53 WIB. Menurut keterangan salah satu korban, Joni, longsoran kecil terjadi secara tiba-tiba saat ia dan beberapa orang lainnya sedang memancing di lokasi.

“Bapak Joni yang menyadari adanya longsor langsung berteriak dan berusaha menyelamatkan diri. Namun, tiga orang lainnya tidak sempat menghindar dan tertimbun material kirmir,” ungkap Erwin.

Dia menambahkan bahwa dua dari korban tertimpa berhasil dievakuasi, namun satu orang lainnya tertimbun cukup dalam.

Erwin menginformasikan bahwa korban yang tertimbun langsung dibawa ke klinik terdekat oleh warga setempat, dan kemudian dirujuk ke rumah sakit. Korban bernama Joni, 35 tahun, mengalami luka pada tangan, sedangkan Endang, 50 tahun, terluka di kepala, lengan kanan, dan kaki kanan.

Hendra, 40 tahun, menderita luka di lengan kanan dan keluhan nyeri punggung. Tragisnya, Aep, 30 tahun, warga Jatihandap, Kota Bandung, meninggal dunia akibat insiden tersebut.

Selain menimbulkan korban jiwa dan luka, longsoran tersebut juga berdampak pada infrastruktur sekitar. Menurut Erwin, fondasi kantor RW 06 menjadi tidak stabil dan area parkirnya tergerus. Longsoran yang terjadi memiliki ketinggian sekitar 10 meter dan panjang kurang lebih 20 meter. Erwin menegaskan bahwa lokasi kejadian telah ditutup untuk mencegah akses warga.

Untuk keselamatan, Erwin mengimbau masyarakat untuk tidak mendekati atau menggunakan kantor RW 06 sementara waktu. Sebagai langkah penanganan awal dan pencegahan longsor susulan, dia menyarankan pemasangan beronjong di lokasi tersebut.

Saputrahttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita nasional, pemerintahan, serta politik.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru