Sekbernews.id – INDRAMAYU Ratusan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se-Kabupaten Indramayu menunjukkan antusiasme luar biasa saat mengikuti acara Senam Sehat bersama Bupati Nina Agustina di Sport Centre Indramayu pada Jum’at (3/11/2023).
Setelah sesi senam sehat selesai, Bupati Indramayu, Nina Agustina, mengajak para guru PAUD untuk membacakan pantun. Pantun-pantun tersebut dinilai, dan yang dianggap pantun terbaik berhak mendapatkan hadiah berupa sepeda.
Dengan penilaian yang sangat ketat, Bupati Indramayu, Nina Agustina, akhirnya membagikan 5 sepeda kepada guru PAUD yang dianggap paling baik dalam membacakan pantun.
Bupati Indramayu, Nina Agustina, menyampaikan harapannya bahwa semangat para guru PAUD terus berkobar untuk mencetak generasi unggul dan kompetitif di Bumi Wiralodra.
“Oleh karena itu, saya titipkan kepada ibu-ibu guru untuk mendidik anak-anak PAUD dengan penuh dedikasi,” ujarnya.
Selain itu, Bupati Indramayu, Nina Agustina, juga memastikan bahwa honor guru PAUD selama dua bulan ke depan akan mengalami peningkatan.
Tindakan ini merupakan jawaban atas aspirasi guru PAUD yang seringkali meminta kenaikan honor saat Bupati Nina Agustina melakukan kunjungan di berbagai wilayah.
“Saya siap untuk meningkatkan honor para guru PAUD dan pastikan pembayaran sesuai dengan yang diharapkan,” tambahnya.
Bupati Nina Agustina berharap agar para guru PAUD memiliki tujuan yang serupa, yaitu berkomitmen untuk mencetak generasi unggul dan berbobot di Kota Mangga, demi mendukung visi Indonesia Emas pada Tahun 2045.
“Dengan semangat yang sama, saya berharap semuanya siap untuk membentuk generasi Indramayu yang hebat, dalam rangka menyambut era Indonesia Emas pada tahun 2045,” katanya.