Sekbernews.id – INDRAMAYU Polres Indramayu terus melakukan berbagai upaya untuk memastikan situasi tetap kondusif menjelang Pilkada 2024. Pada hari Senin (29/7/2024), Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, bersama dengan jajarannya, melakukan kunjungan ke kantor KPU dan Bawaslu Indramayu.
Kapolres Ari Setyawan Wibowo menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari persiapan pihak kepolisian dalam menyongsong Pilkada 2024 di Indramayu.
“Kami dari kepolisian bertugas untuk memberikan pengamanan, perlindungan, pengayoman, dan pelayanan. Bawaslu berfungsi sebagai pengawas Pilkada, dan KPU sebagai pelaksana. Dengan demikian, kami dapat bersinergi dan bekerja sama untuk menyukseskan Pilkada Serentak,” ujarnya pada Senin (29/7/2024).
Ari mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiapkan pola pengamanan untuk Pilkada. Pengamanan tersebut tidak berbeda jauh dengan pengamanan saat Pilpres sebelumnya. Polres Indramayu menyatakan kesiapan mereka dalam menghadapi Pilkada 2024.
Dengan bercermin pada pengalaman Pilpres sebelumnya, Kapolres Ari mengatakan bahwa wilayah Indramayu telah berhasil menyelenggarakan Pemilu dengan aman dan lancar.
“Alhamdulillah, pada Pilpres 2024, wilayah Indramayu berjalan kondusif, aman, dan lancar,” kata Ari.
Meski demikian, Ari tidak menampik bahwa potensi kerawanan tetap ada di setiap kegiatan, termasuk Pilkada nanti. Namun, potensi tersebut bisa dicegah dan diminimalisir dengan upaya-upaya preventif yang dilakukan sedini mungkin.
Salah satu langkah preventif tersebut adalah melalui koordinasi yang baik antar lembaga penyelenggara. Dalam kunjungannya ke Bawaslu Indramayu, pihak kepolisian berusaha mengidentifikasi potensi kerawanan yang mungkin terjadi.
“Dengan demikian, kami dapat mencegah potensi kerawanan sejak dini, sehingga tidak berkembang menjadi masalah besar,” ujarnya.
Ketua Bawaslu Indramayu, Ahmad Tabroni, menyambut baik kedatangan Kapolres Indramayu dan jajarannya. Ia menekankan bahwa peran Polri sangat penting dalam menjamin keamanan di setiap tahapan Pilkada Indramayu 2024.