Sekbernews.id – INDRAMAYU Untuk mempererat kerja sama dengan para pemangku kepentingan perusahaan, General Manager PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan, Yulianto Triwibowo, melakukan kunjungan kerja ke Komando Daerah Militer (Kodam) III/Siliwangi di Bandung.
Dalam kunjungan tersebut, Yulianto didampingi oleh Manager HSSE RU VI, dr. Nur Muhammad Marheliansyah, serta Area Manager Communication Relation and CSR PT KPI RU VI, Mohamad Zulkifli. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Pangdam III/Siliwangi, Mayor Jenderal TNI Dadang Arif Abdurahman, di ruang Tirtayasa.
Kunjungan ini menjadi yang pertama bagi Yulianto Triwibowo sejak dilantik sebagai GM Kilang Pertamina Balongan. Yulianto menyampaikan bahwa tujuan utama kunjungannya adalah untuk menjaga hubungan baik dengan Pangdam III Siliwangi, sekaligus memastikan sinergi yang telah terjalin tetap kuat.
Dalam kesempatan tersebut, Yulianto mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Pangdam atas dukungan pengamanan dari anggota TNI di bawah komando Kodam Siliwangi. Berkat kerja sama tersebut, situasi di Kilang Balongan tetap aman dan terkendali.
Saat ini, pengamanan kilang melibatkan prajurit TNI dari kesatuan Batalyon Artileri Pertahanan Udara (Arhanud) 14/PWY. Selain itu, Kilang Balongan juga terus menjalin komunikasi erat dengan Kodim 0616 Indramayu untuk memastikan keamanan.
Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, dalam pertemuan tersebut menegaskan bahwa menjaga keamanan Kilang Balongan adalah tanggung jawab TNI, mengingat kilang ini merupakan Objek Vital Nasional.
Dadang juga menekankan pentingnya peran strategis Kilang Balongan dalam memenuhi kebutuhan BBM untuk Jakarta dan sekitarnya, sehingga keamanan dan kestabilannya harus selalu dijaga.
“Kami siap mendukung operasional Kilang Pertamina, karena tugas Pertamina adalah bagian dari amanah negara dalam menyediakan energi,” ujar Dadang.