Tuesday, November 26, 2024
HomeDaerahBanyak Pembangunan di Kecamatan Sindang, Bupati Nina: Kita Lanjutkan di 2024

Banyak Pembangunan di Kecamatan Sindang, Bupati Nina: Kita Lanjutkan di 2024

Sekbernews.id – INDRAMAYU Masyarakat Kecamatan Sindang, Indramayu, menyatakan kegembiraan mereka atas pencapaian pembangunan infrastruktur yang telah berhasil dilaksanakan selama tahun 2023.

Berbagai program pembangunan dan rehabilitasi infrastruktur yang diinisiasi oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Nina Agustina telah memberikan dampak positif terhadap kondisi wilayah tersebut.

Dalam sebuah kunjungan kerja yang dilakukan di Desa Terusan, Kecamatan Sindang, pada Kamis (1/2/2024) perwakilan warga dan kuwu menyampaikan apresiasi mereka kepada Bupati Indramayu.

Kuwu Desa Terusan, Karyono, menyebut bahwa tahun 2023 merupakan tahun yang signifikan dengan berbagai program pembangunan yang telah mengubah wajah desa, khususnya Desa Terusan yang berfungsi sebagai pintu masuk ke wilayah Kota Indramayu.

Karyono juga menyampaikan harapan agar pembangunan yang belum selesai di tahun 2023 dapat dilanjutkan dan diselesaikan pada tahun 2024. Selain itu, diharapkan pula agar beberapa usulan yang telah disampaikan oleh desa dapat segera direalisasikan.

Bupati Indramayu, Nina Agustina, dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa pada tahun 2023, telah dilaksanakan sedikitnya 25 kegiatan peningkatan infrastruktur di Kecamatan Sindang.

Di antaranya adalah rekonstruksi dan rehabilitasi berbagai jalan desa serta pemeliharaan jalan dan jembatan di wilayah tersebut.

“Wilayah Kecamatan Sindang ini sangat banyak sekali infrastruktur yang dibangun agar kondisinya semakin baik. Kita lanjutkan di tahun 2024 ini,” ujar Bupati Nina, yang disambut antusias oleh hadirin.

Rencana pembangunan infrastruktur untuk tahun 2024 di Kecamatan Sindang antara lain mencakup rekonstruksi jalan Nyi Resik dan jalan Sindang – Pecuk, yang diharapkan dapat lebih meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan bagi masyarakat setempat.

Peningkatan infrastruktur ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kualitas hidup warga Kecamatan Sindang, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di wilayah Indramayu.

Edyhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita daerah di seluruh Indonesia.
Berita Terkait

terbaru