Monday, October 27, 2025
HomeDaerahBupati Nina dan Sekjen Kemenag RI Lepas Gerak Jalan Kerukunan

Bupati Nina dan Sekjen Kemenag RI Lepas Gerak Jalan Kerukunan

sekbernews.id – INDRAMAYU Bupati Indramayu,Nina Agustina mendampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI Nizar Ali melepas gerak jalan kerukunan dalam rangka puncak Hari Santri Nasional (HSN) 1444 H/2022 M Tingkat Provinsi Jawa Barat, di Halaman Kampus Polindra,Kamis 27 Oktober 2022.

BACA JUGA:Cangkingan Jadi Magnet  Praktikum Pemerintahan FISIP Unwir

Pelepasan gerak jalan kerukunan ini mengangkat tema “Jabar Juara Lahir Batin, Kemenag Jabar Sehati, Satu Barisan” dengan dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Jawa Barat Ajam Mustaja, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Kabupaten Indramayu dan unsur Forkopimda Indramayu.

Bupati Indramayu,Nina Agustina dan Sekjen Kemenag RI Nizar Ali menyapa sejumlah peserta gerak jalan kerukunan yang diikuti ribuan peserta dari 27 kafilah kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Barat.

BACA JUGA:Pemkab Indramayu Lelang Ulang Belasan Mobil Kondisi Rusak Berat

Kafilah Kabupaten Indramayu menjadi peserta terbanyak yakni 1.500 orang untuk berpartisipasi dalam kegiatan gerak jalan kerukunan yang menampilkan ragam potensi daerah dan diikuti sejumlah santri dari berbagai pondok pesantren di Kabupaten Indramayu.

Tak ketinggalan pula peserta dari kabupaten/kota lainnya di Jawa Barat memperlihatkan kekompakan dan kebersamaan untuk memeriahkan gerak jalan kerukunan dalam rangka puncak HSN Tahun 2022 Tingkat Provinsi Jawa Barat.

BACA JUGA:Bupati Nina Berikan Bantuan kepada Almarhum Ananda Maya

Gerak jalan kerukunan ini juga diikuti peserta dari Umat Katolik dan Kristiani di Provinsi Jawa Barat, hal ini memperlihatkan keberagaman umat beragama saling menghargai dan menghormati apalagi momentum Hari Santri Nasional menjadi titik sejarah penting keterlibatan santri dalam memperjuangkan dan mempertahankan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru