Tuesday, November 26, 2024
HomeDaerah3 Tuntutan Aksi Damai PMII di Gedung DPRD Indramayu

3 Tuntutan Aksi Damai PMII di Gedung DPRD Indramayu

sekbernews.id – INDRAMAYU Ketua DPRD kabupaten Indramayu, H. Syaefudin, SH dan Wakil ketua DPRD, Amroni S.IP menerima aksi damai mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Rabu 7 September 2022.

Mahasiswa menuntut agar pemerintah membatalkan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), memberantas mafia BBM dan menetapkan segera subsidi Bahar bakar yang tepat sasaran.

Ketua DPRD Indramayu, H. Syaefudin, SH menerima dan mendukung aspirasi mahasiswa, menurutnya aksi ini menjadi bukti bahwa kebijakan kenaikan BBM ini memang menyusahkan masyarakat.

BACA JUGA : Raperda Perubahan APBD 2022 Masih Belum Ada Kesepakatan

Ia menambahkan walau terhalang oleh aturan pemerintah pusat, DPRD Indramayu akan melakukan segala upaya dengan bersurat kepada pemerintah pusat terkait dengan tuntutan Mahasiswa tersebut, ucap Udin.

Sementara Wakil Ketua DPRD, Amroni mengatakan apa yang dilakukan mahasiswa ini tidak salah serta mengajak mahasiswa untuk sama-sama mengawal kebijakan pemerintah, pungkasnya.

Duljanihttp://sekbernews.id
Redaktur yang menulis,mengedit,dan menerbitkan artikel berbagai topik di Sekbernews.id.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru