Jika Anda bingung memulai usaha karena minim pengalaman maupun tak punya ide bisnis untuk dieksekusi, sebaiknya memilih jalur kemitraan. Kemitraan atau franchise bisa menjadi jalan keluar karena Anda cukup menyediakan lokasi saja.
Pada bisnis model franchise, Anda bakal diberikan produk, pelatihan, hingga bisa nebeng nama besar yang sudah populer. Anda tinggal menjalankan sesuai dengan pola yang sudah ada. Sehingga Anda cukup duduk manis, dan biarkan cuan mengalir ke dompet Anda pasca mencapai titik impas.
Salah satu kemitraan yang cukup populer dan diminati adalah franchise bingxue. Kemitraan ini merupakan sebuah usaha menjual es krim, teh, dan kopi yang enak dan murah. Dengan ceruk konsumen yang sangat luas, kemitraan ini menjadi pilihan terbaik untuk memutar uang Anda dan menjadikannya berlipat-lipat.
Keuntungan Bisnis Franchise
Sebelum beranjak ke pembahasan mengenai rekomendasi franchise Bingxue, yakinkan diri Anda bahwa Anda masuk ke golongan yang mana? Punya modal namun minim pengalaman berbisnis. Atau punya modal dan sudah mahir berbisnis?
Jika masih mencari-cari model bisnis yang tepat, itu berarti Anda sudah tepat berada disini dan siap menerapkan bisnis franchise.
Bisnis franchise terbilang tangguh, sebab sudah teruji sebelumnya dengan kuatnya brand yang merajalela dimana-mana. Riset produk yang terus berkelanjutan, serta dibantu marketing yang sudah mapan, bisnis franchise menjadi pilihan buat Anda beternak cuan.
Dalam jaringan bisnis franchise, Anda bakal mendapatkan pelatihan sampai bisa menjual produk tersebut ke pasar. Jadi mulainya tidak benar-benar dari nol. Sebab segala sesuatunya sudah disiapkan oleh pemilik brand.
Dalam angka statistik, bisnis franchise memiliki risiko kegagalan yang lebih rendah dibandingkan bisnis yang dikembangkan dari nol oleh sendiri. Sebab ya itu tadi, bisnis ini sudah diuji sebelumnya oleh pemilik brand sehingga Anda tinggal membeli kemitraannya saja.
Nah, berbicara franchise Bingxue, mari kami jelaskan brand yang satu ini.
Mengenal Bingxue
Bingxue merupakan sebuah brand jejaring es krim dan minuman yang berasal dari Tiongkok. Berafiliasi dengan Jinan Baodao Enterprise Management Consulting Co., Ltd., Bingxue telah hadir sejak tahun 2014 silam.
Brand ini kemudian masuk ke Indonesia pada tahun 2023. Mereka telah memiliki 200 gerai franchise pada akhir tahun tersebut. Kemudian, saat ini mereka juga menargetkan 500 gerai pada akhir tahun 2024. Sebuah target yang cukup rasional mengingat peluang yang cukup terbuka pada bisnis ini.
Lantas mengapa Anda juga harus mengambil bagian dalam usaha franchise Bingxue? Berikut kami jelaskan keuntungannya.
Produk Bingxue yang Variatif
Es krim, teh, dan kopi kekinian ditambah egg waffle menjadi pilihan konsumen yang tak lekang oleh waktu. Produk tersebut tak mengenal musim, tak mengenal batasan usia, letak geografis, hingga kondisi ekonomi. Semua orang suka dan, sekali lagi, ceruknya sangat luas. Anda tak perlu memikirkan pesaing yang sudah ada.
Apalagi Bingxue memiliki produk yang sangat beragam. Variasi produk ini bahkan terus diperbarui dengan menu-menu yang baru dan update dengan tren. Jadi, dengan bergabung bersama franchise Bingue, Anda tak usah bingung memikirkan riset dan pengembangan produk baru, karena Bingxue sudah menyediakannya.
Harga Franchise Bingxue yang Terjangkau
Pada pekan kemarin, di laman Instagram resminya, @Bingxue.Indonesia, Bingxue mengunggah sebuah postingan “Dengan Tabungan 330 juta, Kaluna Bisa Beli Apa Aja?”. Kemudian di salah satu slide-nya, mereka menjelaskan dengan uang tersebut bisa memiliki sebuah toko Bingxue reguler yang komplit.
Nah, apakah harga franchise Bingxue sebesar Rp330 juta? Ya, tapi Bingxue mengklaim bahwa nilai tersebut belum termasuk berbagai potongan yang diberikan. Bahkan jika Anda punya uang setengahnya pun bisa.
Banyak sumber resmi yang menyebut, harga franchise Bingxue bisa dimulai dari Rp150 juta saja. Bahkan Bingxue menggaransi biaya manajemen, biaya kemitraan, biaya survei, dan biaya desain semuanya gratis untuk masa promo saat ini.
Ditambah lagi ada potongan 40% untuk biaya mesin serta gratis aplikasi kasir selama 3 tahun. Yang jika dihitung-hitung nominalnya cukup besar. Bahkan jika berminat, Anda bisa berkunjung ke kantor pusat Bingxue di Jakarta dengan akomodasi ditanggung oleh perusahaan.
Jadi, sudah siap bergabung dalam luasnya jaringan, variatifnya produk, dan larisnya penjualan lewat berbisnis franchise dengan Bingxue?