Thursday, October 24, 2024
HomeOlahragaTakluk, China vs Indonesia Berakhir 2-1 dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Takluk, China vs Indonesia Berakhir 2-1 dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sekbernews.id – Timnas Indonesia harus menelan pil pahit kala bertandang ke Qingdao Youth Football Stadium, markas China, pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada Selasa (15/10/2024) malam.

Ana asuhan Shin Tae-Yong ini harus rela tak mendapat poin karena kebobolan dua gol lewat Behram Abduweli di menit ke-21 dan Zhan Yuning jelang turun minum di menit ke-44.

Indonesia baru bisa membalas lewa sepakan Tom Haye di menit ke-86. Gol ini tercipta dari lemparan kedalam Pratama Arhan yang legendaris.

Permainan sebetulnya berpihak ke Indonesia. Sebab terlihat dari penguasaan bola maupun sepakan ke gawang lawan, Garuda lebih banyak mendominasi dibanding tuan rumah.

Namun tampaknya Dewi Fortuna belum berpihak pada Indonesia karena dari serangan bertubi-tubi, bisa dipatahkan oleh lini belakang China yang dijaga dengan baik oleh Jiang Guangtai dan kawan-kawan.

Sebaliknya tampak sekali Rafael Struick dan kawan-kawan kerap terpancing oleh ulah para pemain China yang mudah sekali terjatuh. Sehingga wasit bahkan harus memperpanjang waktu di babak kedua hingga 9 menit.

Hasil ini memang tak mempengaruhi klasemen di Grup C, karena Indonesia dan China sama-sama mendapatkan poin 3. Namun setidaknya kans Indonesia untuk masuk ke Piala Dunia 2026 semakin berat.

Susunan Pemain:

China: D. Wang, Gao Zhunyi, Jiang Guangtai, Jiang Shenglong, L. Li. S. Wang, V.N. Xie, Y.Y. Li, Wei Shihao, Behram Abduweli, Zhang Yuning.
Pelatih: B. Ivankovic

Indonesia: Martin Paes, S. Pattynama, C. Verdonk, J. Idzes, M. Hilgers, A. Bahar, R. Oratmangoen, N. Tjoe-A-On, I Jenner, W. Sulaeman, R. Struick.
Pelatih: Shin Tae Yong

Wasit: Omar Mohamed Al Ali.

Rizki Adi Natahttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita hiburan, olahraga, serta kesehatan.
Berita Terkait

terbaru