Tuesday, November 26, 2024
HomeDaerah440 Calon Haji Asal Indramayu Dilepas Bupati Nina Agustina

440 Calon Haji Asal Indramayu Dilepas Bupati Nina Agustina

Sekbernews.id – INDRAMAYU Sebanyak 440 jemaah calon haji asal Kabupaten Indramayu yang tergabung dalam Kloter 07 KJT resmi dilepas oleh Bupati Indramayu, Nina Agustina, pada Jumat (17/5/2024) di Pendopo Kabupaten Indramayu.

Dalam sambutannya, Bupati Nina Agustina berpesan agar para jemaah fokus dalam menjalankan ibadah di tanah suci sehingga dapat meraih predikat haji mabrur. Ia juga mengingatkan agar jemaah selalu berada dalam satu kelompok untuk menghindari tersesat.

“Selama di tanah suci, doakan Kabupaten Indramayu agar menjadi daerah yang maju dan pembangunannya berkembang pesat,” ujar Nina.

Ia berharap para jemaah turut mendoakan kemajuan dan kesejahteraan bagi Kabupaten Indramayu selama menjalankan ibadah haji.

Nina juga menyoroti efisiensi pelaksanaan ibadah haji saat ini dengan adanya Embarkasi Haji Jawa Barat di Kecamatan Lohbener dan penggunaan Bandara Kertajati yang lebih dekat untuk penerbangan haji. Hal ini, menurutnya, mempermudah proses pemberangkatan dan pemulangan jemaah.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu telah memberikan hibah anggaran sebesar 1,4 miliar rupiah dari APBD yang dipergunakan untuk mendukung pelaksanaan penyelenggaraan ibadah haji, termasuk pemberangkatan dan pemulangan jemaah.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Indramayu, Mulyadi, menyatakan bahwa total keseluruhan jemaah calon haji asal Kabupaten Indramayu berjumlah 1.855 orang yang terbagi dalam lima kloter.

“Untuk Kloter 07 kali ini, jumlah jemaah yang diberangkatkan adalah 440 orang. Semoga perjalanan mereka lancar tanpa halangan,” kata Mulyadi.

Edyhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita-berita daerah di seluruh Indonesia.
Berita Terkait

terbaru