Tuesday, November 26, 2024
HomePolitikJelang Debat Cawapres, TKN Klaim Gibran Siap Karena Pekerjaan Sehari-Harinya

Jelang Debat Cawapres, TKN Klaim Gibran Siap Karena Pekerjaan Sehari-Harinya

Sekbernews.id – JAKARTA Menjelang debat calon wakil presiden (cawapres) yang akan digelar hari ini di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, sorotan tertuju pada persiapan Gibran Rakabuming, cawapres nomor urut 2.

Dalam wawancara eksklusif, Direktur Jubir Tim Kampanye Nasional (TKN) Viva Yoga Mauladi mengungkapkan kesiapan Gibran yang telah matang, baik secara mental maupun pengetahuan.

“Mas Gibran sudah siap lahir batin dalam debat besok. Sebagai kepala daerah, beberapa materi debat saat ini juga menjadi pekerjaan yang mesti diselesaikan di Solo,” ujar Viva.

Mengenai pendekatan Gibran terhadap debat, Viva menyatakan bahwa tidak ada persiapan khusus menjelang debat. Hanya diskusi kecil tentang topik debat dengan tim TKN. Hal ini menurutnya menunjukkan kepercayaan diri dan pemahaman mendalam Gibran terhadap isu-isu yang akan dibahas.

“Mas Gibran berharap semoga dalam debat nanti akan terdapat proses interaksi yang akan menjadi tontonan yang menyenangkan dan mencerdaskan. Karena debat adalah bagian dari kampanye untuk meningkatkan pendidikan politik rakyat,” ungkap Viva.

Debat cawapres ini akan menyoroti tema-tema penting seperti Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, dan Desa. Harapan besar masyarakat terhadap debat ini adalah terciptanya diskusi yang mendalam dan solutif terhadap isu-isu tersebut.

Basnursyahhttps://sekbernews.id
Jurnalis Sekbernews.id yang menulis tentang berita nasional, pemerintahan, serta politik.
Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

terbaru